Saturday, December 18, 2004

MENANTI GEBRAKAN KELAUTAN ALA SBY

Oleh Arif Satria
(Dosen Departemen Sosial Ekonomi Perikanan IPB; Mahasiswa S3 di Kagoshima University, Jepang)


TERPILIHNYA Susilo Bambang Yudhoyono-Jusuf Kalla sebagai presiden dan wakil presiden RI periode 2004-2009 diharapkan mampu tidak saja menebar, tetapi juga mewujudkan harapan akan makin majunya sektor kelautan dan perikanan. Kemajuan sektor ini tidak semata diukur dari angka-angka makro yang fantastis, seperti berapa jumlah uang yang dapat masuk ke negara, berapa miliar dollar AS nilai ekspor yang bisa diraih, berapa sumbangannya pada produk domestik bruto, dan seterusnya. Akan tetapi, juga seberapa banyak usaha kecil tumbuh di sektor ini, seberapa banyak nelayan yang bisa bebas dari kemiskinan, seberapa aman laut kita, serta seberapa tinggi harga diri bangsa kita di laut.

No comments: